RBR

Rombongan Belajar Remaja

Jilbab Anak Sekolahan

Share on :


oleh: Homsa Diyah Rohana
Jilbab anak sekolahan beraneka macam modelnya. Disekolah sat-saat ini berjilbab untuk perempuan diterapkan  untuk hampir  diseluruh sekolah yang  ada di indonesia, bahkan ada yang mewajibkannya. Telah kita ketahui dan bahkan diakui dunia internasional, bahwa Indonesia adalah negara yang mayoritas penduduknya beragama islam. Subkhanallaah sekali bukan ?. Mewajibkan memakai jilbab untuk seorang muslimah di sekolah ataupun dikampus itu satu langkah yang bagus memang, tetapi kita lihat bagaimana mereka mengenakannya. Mereka bergaya memakai jilbab mengikuti tren kekinian, sedangkan tren jilbab yang mereka ikuti ada beberapa tidak memenuhi yang di syari’atkan dalam islam. Bukankah fungsi jilbab yang seharusnya adalah menutup aurat ?
Tren memakai jilbab selalu berganti-ganti tiap tahunnya, bukan hanya tiap tahun bahkan tiap bulannya berganti. Seperti misalnya dari tren memakai jilbab paris yang dililit kesana kemari, sampai tren sekarang yang hanya diselempangkan ke pundak kanan dan kiri. Itulah jilbab anak sekolahan. Namanya juga anak sekolahan, mereka selalu ingin membuat sensasi saja, salah satunya dari model fashion berjilbab. Apalagi yang namnaya perempuan, selalu ingin hal-hal yang baru. Tak jarang ada beberapa anak sekolahan yang memakai jilbab tapi rambutnya masih mencuat keluar, membentuk buntut diibelakang. Apa maksudnya ? lalu untuk apa jilbab itu ? rasanya kalau menemukan pemandangan yang seperti itu dalam hati berkata: “mbak. tuh jilbab kasihin ke adeknya aja, kayaknya pas dan gak kekecilan deh”. Tapi berjilbab adalah hak asasi manusia, walaupun islam telah mengajarkan dan mengaturnya dalan kitab Al-Qur’an, mereka akan mematuhi atau tidak adalah pilihan mereka dan resikonyapun harus siap mereka pikul.
Sungguh disayangkan ketika jilbab hanya dipakai disaat berada disekolah saja. Ketika sudah berada diluarnya, jilbab terlepas lagi. Memang tidak semuanya seperti itu, beberapa ada yang tidak hanya mengenakan jilbab ketika disekolah saja. Alangkah indahnya ketika di sekolah sudah berjilbab, diluarnyapun tetap memakai jilbab sehingga menutup auratnya dan sesuai syar’i tentunya. Islam telah memerintahkan kaum hawa untuk berjilbab sebagaiman firman Alloh SWT:
Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya[1232] ke seluruh tubuh mereka." Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang” QS: Al-Ahzab: 59
Jadi, ,marilah untuk senantiasa berjilbab dan jangan hanya menjadikan jilbabmu untuk tren dan dikenakan ketika besekolah saja. Niatkanlah karena unutk mendapatkan ridho-NYA, bukan untuk mendapatkan hati si Doi, insyaAlloh akan berkah. Jika sudah demikian, insyaAlloh jilbab anak sekolahan bukan lagi jilbab yang sekedar ikut tren tetapi tidak sesuai syar'i dan hanya dipakai disekolah saja.

6 komentar on Jilbab Anak Sekolahan :

Unknown mengatakan... 10 Desember 2013 pukul 11.53

bagus kok, mungkin diksi nya lebih diperhatikan..
semangat berkarya :D

Unknown mengatakan... 11 Desember 2013 pukul 08.21

semua kembali ke kesadaran masing-masing . :)

Kiswah Amalia mengatakan... 17 Desember 2013 pukul 13.02

betul itu mbak, sebaiknya tulisan mbk ditambah dalil2 dan hadist2 untuk lebih memberi pengertian bahwa jilbab itu difungsikan untuk menutup aurat tidak untuk mode atau trend saja.,,, siipp.. lanjutkan dakwah tulisanmu mbk,,,

Unknown mengatakan... 17 Desember 2013 pukul 13.19

benar sekali, karena sesungguhnya perempuan adalah perhiasan dunia yang paling indah, oleh karena itu wajib di jaga .. argumennya bagus .

-' mengatakan... 23 Desember 2013 pukul 11.02

Keren deh

Unknown mengatakan... 23 Desember 2013 pukul 11.28

dijaman akhir ini memang semua antah brantah, , islampun menjadi seperti itu. muslimah gampang sekali terpengaruh dengan budaya barat, semoga kita senantiasa menjaga hijab kita.,

Post a Comment and Don't Spam!